5 Ide Usaha Ternak Minim Lahan & Modal, Cocok Buat Pemula
Usaha Ternak |
Dalam memulai usaha ternak pastinya dibutuhkan lahan dan modal. Banyak orang beranggapan bahwa usaha ternak hanya bisa dijalankan jika ada lahan yang luas dan modal besar, namun faktanya tidak demikian. Anda masih bisa memulai dan menjalankan usaha ternak walaupun di lahan yang sempit dan modal kecil sekalipun.
Baca Juga:
- Perbedaan Plastik UV dengan Protektor UV 6% dan 14% yang Harus Anda Ketahui
- Teknik Memperbesar Batang Tanaman Bonsai, Tak Perlu Banyak Biaya
- Mengenal Manfaat Zeolit untuk Pertanian, Para Petani Harus Tau!
Pastinya harus disertai dengan kesiapan, ide usaha, melihat peluang, modal, serta niat yang sungguh-sungguh dalam menjalankannya. Karena beberapa aspek tersebut sangat mempengaruhi keberhasilan usaha ternak yang akan Anda jalankan.
Sebelum memulai usaha ternak, pastikan bahwa Anda sudah tau usaha ternak apa yang akan dijalankan. Berikut rekomenadasi usaha ternak minim lahan & modal yang bisa Anda pertimbangkan, yuk simak selengkapnya dibawah.
1. Ternak Ikan Hias
Ternak ikan hias |
Akhir-akhir ini ternak ikan hias menjadi cukup populer dan menjanjikan. Selain minim lahan dan modal untuk memulainya ternak ikan hias juga menguntungkan karena peminatnya cukup banyak dan harganya lumayan mahal. Anda tidak perlu mengeluarkan banyak biaya dan menyiapkan lahan yang luas, Anda bisa memulai ternak ikan hias menggunakan media seadanya dan modal yang cukup kecil.
Dalam memulai usaha ternak ini, Anda bisa membeli media dan bibit ikan. Setelah itu, bibit tersebut dibesarkan dan dikembangkan agar usaha ternak Anda bisa semakin berkembang. Bagi pemula, Anda bisa memulainya dengan ikan hias kecil seperti ikan guppy atau cupang.
2. Ternak Cacing Sutra
Ternak cacing sutra |
Usaha ternak cacing sutra mempunyai potensi yang cukup bagus karena tak banyak orang yang membudidayakannya dan permintaan pasarnya yang tinggi. Cacing sutra sendiri merupakan jenis pakan alami ikan yang bernutrisi tinggi untuk pertumbuhan larva ikan. Usaha ternak cacing sutra bisa Anda jalankan secara bersamaan dengan ternak ikan hias untuk menghemat biaya pakan yang dikeluarkan.
3. Ternak Semut Kroto
Ternak semut kroto |
Meskipun terlihat aneh, usaha ternak yang satu ini ternyata memiliki prospek menjanjikan karena harga jualnya yang masih tinggi karena belum banyak yang membudidayakannya. Semut kroto digunakan sebagai pakan ikan dan burung.
Dalam memulai usaha ini Anda hanya memerlukan lahan seadanya, bahkan bisa dilakukan didalam ataupun di halaman rumah. Untuk cara budidayanya cukup beragam Anda bisa pelajari dan pilih yang paling terbaik agar mendapatkan keuntungan besar.
4. Ternak Jangkrik
Ternak jangkrik |
Ternak jangkrik merupakan salah satu usaha yang masih jarang ditemukan namun mempunyai prospek yang cerah. Karena banyaknya pembudidaya burung permintaan jangkrik sebagai pakan dari hari ke hari semakin meningkat. Faktanya, membudidayakan jangkrik lebih mudah daripada mencarinya diladang.
5. Ternak Burung
Ternak burung |
Ternak burung menjadi salah satu usaha ternak yang populer saat ini. Anda bisa membudidayakan burung dengan memanfaatkan lahan kosong disekitar rumah. Jenis usaha ini sangat cocok bagi Anda yang suka memelihara burung. Anda bisa menggabungkan ternak burung dan pakannya untuk menghemat biaya pengeluaran.
Agar lebih untung, pilihlah jenis burung yang mudah untuk dipelihara serta cepat panen, seperti burung murai, kenari, lovebird, dll.
0 Response to "5 Ide Usaha Ternak Minim Lahan & Modal, Cocok Buat Pemula"
Posting Komentar